Hal Mengejutkan yang Mungkin Anda Tidak Ketahui Tentang Facebook
Salah satu sosial media yang
cukup populer saat ini yaitu Facebook, yang memiliki alamat web
www.facebook.com. Hampir seluruh remaja dan sebagian orang dewasa di dunia
memiliki akunnya. Bahkan sekarang sudah merambah ke anak kecil. Setiap hari
anda mungkin menggunakannya, tapi seberapa tahu anda mengenal jauh Facebook.
Nah, dibawah ini ada beberapa hal tentang Facebook yang anda tidak
mengetahuinya.
1. Al Pacino adalah wajah pertama di Facebook.
Ini adalah wajah muda dari Al
Pacino, untuk alasan yang tidak jelas. Wajah ini dijadikan header Facebook
sampai tahun 2007. Gambar/Logo ini diciptakan oleh teman Zuckerberg dan teman
sekelas Andrew McCollum.
2. 600.000 hacking/hari dilakukan terhadap akun Facebook
Hacking paling umum, mereka spam
teman-temannya untuk menjual barang palsu. Aktivitas lain yang populer yakni
update status teman Anda untuk mengatakan "Saya ingin BAB.")
3. 64% dari pengguna Facebook mengunjungi/menggunakan setiap
hari.
Menurut sebuah studi tahun 2014.
Itu naik dari yang awalnya 51% pada tahun 2010.
4. Facebook disebut sebagai salah satu faktor dari tiga perceraian.
Media sosial terlibat dalam sepertiga
dari semua pengajuan perceraian, menurut sebuah survei yang dilakukan oleh
layanan hukum Inggris. Media Sosial (Facebook) berperan dalam melacak mantan
dan berkomunikasi dengan calon teman kencan baru.
5. Lebih dari 1 miliar orang mengakses Facebook pada
perangkat mobile secara bulanan. Berarti sekitar 1/7 dari orang-orang di bumi.
Facebook memiliki pengguna bulanan
lebih dari 1,28 miliar. Itu lebih banyak
dari penduduk India yakni hanya 1,24 miliar.
6. Facebook melacak situs yang Anda kunjungi, bahkan setelah
Anda sign out.
Pada tahun 2014, Facebook
mengatakan bahwa akan mulai melacak pengguna di seluruh Internet menggunakan
widget semacam tombol suka (Like), itu merupakan satu langkah dalam sejarah
panjang privasi perusahaan.
7. Satu dari tiga pengguna Facebook melaporkan bahwa mereka
merasa lebih buruk setelah mengunjunginya.
Ada laporan bahwa dirinya merasa
lebih buruk setelah dirinya melihat foto liburan. Entahlah, mungkin ada beberpa
alasan.
8. Facebook berwarna dominan biru karena Mark Zuckerberg
menderita buta warna merah dan hijau.
Menurut wartawan Jose Antonio Vargas pada tahun 2010,
Zuck mengatakan bahwa "saya hanya bisa melihat semua itu biru."
9. Suatu hari nanti akan ada lebih banyak orang mati di
Facebook daripada hidup.
Mungkin akan terjadi sekitar tahun
2060 atau 2130.
10. Menambahkan 4 di akhir URL Facebook akan otomatis
mengarahkan Anda ke dinding Mark Zuckerberg.
Masih ada lagi! Menambahkan 5 atau 6 di akhir URL akan
membawa Anda ke profil Chris Hughes dan Dustin Moskovitz, yang mana mantan
teman sekamar perguruan Mark. Menambahkan 7 ke alamat web membawa Anda ke
profil Arie Hasit, teman baik lain Zuckerberg di Harvard.
11. 83 persen pelacur memiliki halaman Facebook.
(Menurut sebuah studi 2011 di Columbia
University.)
12. Rata-rata pengguna Facebook dewasa memiliki 338 teman.
Menurut sebuah studi 2014 Pew.
0 komentar:
Posting Komentar